Sunday, June 4, 2017

KUNCI SUKSES DARI PUASA - "selamat berpuasa"

*KUNCI SUKSES DARI PUASA*

Mungkin pernah terjadi dengan kita sendiri..

Mengapa kita bisa kuat dalam menahan lapar dan haus lebih dari 12 Jam..
Ternyata Rahasianya bukan karena kita Sahur ataupun tidak, tapi semua itu karena NIAT..
(Berdasarkan Kajian Ilmiah)

Ketika seorang Muslim berniat puasa yang tulus dan ikhlas di dalam kalbunya, maka seketika aliran darah jantung akan memberikan impuls ke otak membawa perintah khusus..
Otak akan langsung menerima pesan tersebut yang memberi kabar bahwa Ia sedang berniat puasa..

Impuls dari jantung akan membuat otak memberikan respons dengan membawa perintah bagi organ-organ pencernaan untuk menyelesaikan segera sisa makanan yang masih belum dicerna hingga akhirnya berada pada status idle total, atau istirahat total..

Di waktu siang hari saat bulan puasa Ramadhan, lambung akan istirahat karena enzim pencernaannya tidak bekerja..
Otomatis, lambung pun betul-betul mengalami vakum..
Kondisi yang sangat langka yang tak mungkin ditemui di bulan-bulan lain selain Ramadhan..

Karena enzim pencernaan yang tak keluar, lambung berhenti sejenak..
Proses cerna digantikan dengan proses detoksifikasi tubuh dari racun-racun yang muncul dari sisa-sisa makanan di dalam tubuh..

Hasilnya, seorang Muslim yang mengucap niat sebelum menjalan puasa pun tidak akan merasakan lapar yang berlebihan..

Jika Anda menganggap bahwa puasa hanya melatih kita dalam menahan lapar dan haus maka Anda salah..

#MumpungRamadhan
#PerbaikiNiat
#PerbaikiImpian
#PerbaikiSikap

0 komentar:

Post a Comment