Collaboration Spaces
Tab ini dapat diakses oleh semua siswa dan guru yang diberi izin ke notebook. Siswa dan guru dapat membuat halaman baru, berkomentar dan mengubah halaman yang ada, dan yang paling asyik adalah bekerja sama. Tab ini merupakan tempat untuk berbagi ide atau brainstorming.
Content Library
Tab ini dapat diakses oleh semua siswa dan guru juga. Content Library dapat dilihat sebagai "buku digital guru" dimana siswa dapat mengakses lembar kerja dan bahan belajar. Semua orang dapat melihat Content Library, namun hanya guru yang dapat menambahkan, menghapus, atau mengubah konten. Siswa dapat menyalin tugas dan aset ke ruang pribadi (Students Space) mereka sendiri.
Students Space
Di sisi kiri, guru dapat melihat ruang kerja masing-masing siswa, yang berisi tab yang dibuat saat penyiapan Classnotebook. Siswa hanya dapat melihat ruang kerja mereka sendiri, sementara guru memiliki akses ke ruang kerja setiap siswa. Ruang kerja ini memberi siswa kebebasan untuk bekerja dan menjadi produktif dengan cara yang paling sesuai untuk mereka, sekaligus memberi para guru kemampuan untuk langsung melihat, menilai, dan mengomentari tugas.
Kalau sudah paham klik selanjutnya,
kemudian kita akan diminta untuk memasukan Guru lain, jika ada Guru lain silahkan dimasukan jika tidak klik Berikutnya.
maka akan diminta untuk memasukan Siswa, Silahkan Masukan nama siswa atau peserta anda . klik Selanjutnya
Kemudian klik selanjutnya
Maka Selanjutnya Guru akan mendapatkan Buku Catatan Semua siswa dan Siswa akan mendapatkan Catatanya sendiri - sendiri. Kemudian klik Buat.
Maka Office akan Memproses pebuatan Buku Catatan Digital atau Class Notebook yang telah kita buat tadi.
Demikian cara membuat Buku Cacatan Digital / Class NoteBook dengan Microsoft Office 365 Selamat Mencoba dan semoga Pendidikan di Indonesia semakin Maju dan Trus berkembang.
Salam Semangat dan Sukses Selalu,
Wawan Triyanto, S.Kom
dHeek.Abdullah
0 komentar:
Post a Comment